Asah Kemampuan Dengan Gabung di Komunitas ini secara GRATIS
Kita terlahir di dunia dengan dianugerahi beragam kemampuan oleh Tuhan Yang Maha Esa, orang pada umumnya menyebutnya sebagai bakat alami. Yang mana kemampuan tersebut sedikit banyak masih berhubungan dengan kemampuan yang dimiliki oleh orang tua masing-masing. Seiring waktu kita tumbuh besar dan semakin mengenal banyak hal, namun tidak sedikit yang akhirnya tidak sadar melupakan atau memendam kemampuan yang dimilikinya.Contohnya seperti kemampuan untuk berenang, menurut berbagai sumber yang saya baca bisa ditarik benang merah bahwa setiap pribadi terlahir mempunyai kemampuan untuk mengambang. menahan napas di dalam air dan bahkan berenang (jika dilatih), yang pasti ketika seorang bayi terlahir kemudian diajak dan dilatih di dalam air, tidak sulit bagi sang bayi untuk mengambang, menahan napas dan mungkin berenang di air. Kenapa begitu? Ada beberapa sumber yang mengatakan bahwa hal tersebut sangat mungkin terjadi karena sebelumnya bayi berada di dalam kandungan seorang ibu yang mana didalamnya terdapat air ketuban.
Kemampuan-kemampuan seperti itu jika tidak diasah tanpa sadar akan sedikit demi sedikit akan terlupakan / terpendam. Kita dianugerahi oleh Tuhan YME otak dan anatomi lainnya yang sangat hebat, karena bisa tumbuh dan berkembang sesuai dengan usaha kita. Bakat bukanlah suatu hal yang paling penting dalam hidup, sebuah pisau akan tajam dan sangat bermanfaat jika rutin dirawat dan diasah, namun pedang tidak akan tajam / berguna jika tidak akan ada gunanya jika hanya dibiarkan.
Masa muda / pertumbuhan merupakan masa yang penuh antusias untuk berkegiatan dan rasa ingin tahu yang tinggi akan pengetahuan yang ada, terutama jika hal tersebut terkait dengan mimpi kita masing-masing. Impian tersebut dapat diwujudkan dengan beragam usaha, kita perlu prasyarat seperti kemampuan dasar, pengetahuan, komunikasi dan hal lain yang berkaitan. Dengan bersosialisasi atau bergabung dalam sebuah komunitas yang baik dan positif akan dapat membantu kita untuk semakin dekat dengan apa yang kita impikan. Tidak hanya dapat mengasah Soft-Skill namun juga mengasah Hard-Skill yang kita punya.
Maka dari itu disini saya berkeinginan membagi apa yang saya tahu tentang beberapa Komunitas khususnya di daerah Surabaya, Jawa Timur (maklum saya domisili Surabaya) yang bisa diikuti untuk terus belajar dan mengembangkan kemampuan yang dianugerahkan pada diri kita.
Belajar Berbahasa Inggris Aktif di Surabaya ECC (English Conversation Club)
Yang ingin memperdalam kemampuan bahasa inggrisnya terutama bahasa inggris aktif (tidak hanya pasif) bisa bergabung dalam Komunitas Surabaya ECC ini secara gratis tanpa biaya sedikitpun. Tidak ada batasan umur dan profesi untuk bisa bergabung disini.
Kamu seorang karyawan? jangan khawatir, tetap bisa gabung disini kok karena kegiatan rutin dilaksanakan diluar jam kerja yaitu antara pukul 18.30 WIB hingga selesai (rata-rata 1.5 jam). Langsung saja datang ke Rukotel Jl. Gubernur Suryo 1-F, Surabaya pada Hari Rabu.
Jika ingin dapatkan info lebih banyak, kalian bisa follow Intagram & Twitter-nya di @surabaya_ecc sedangkan untuk Facebook FanPage Surabaya ECC silahkan buka melalui gambar diatas pada poin ini.
Belajar Bisnis Bareng Komunitas TDA (Tangan Di Atas) Surabaya
Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Surabaya adalah komunitas wirausaha/bisnis yang berdiri sejak tahun 2008, telah memiliki ribuan anggota yang terdaftar di milis dan sebanyak 879 anggota yang terdaftar di dalam database member.
Apa saja kegiatan di TDA?
Sebagai komunitas bisnis/wirausaha, komunitas TDA Surabaya memiliki beberapa program baik berupa seminar, workshop, camp, mentoring bisnis yang bertujuan untuk menambah skill/knowledge bisnis anggota maupun non-anggota komunitas TDA Surabaya. Beberapa program yang ada diantaranya: TDA Cangkruk Surabaya, TDA Class, TDA Camp, Kelompok Mentoring Bisnis (KMB), Forum Discussion Group (FGD), Pesta Wirausaha dan beberapa program lainnya.
Hidup Sehat Dengan Olahraga
Saat ini banyak orang yang mulai banyak mengikuti berbagai komunitas olahraga seperti komunitas lari malam (night running), renang, panjat tebing, panahan dan masih banyak lagi. Selain motivasi untuk hidup sehat tidak sedikit orang yang bergabung dalam sebuah komunitas olahraga itu tujuannya adalah networking (membangun jaringan) dan hal lainnya adalah "pamer".
Salah satu komunitas olahraga yang sedang marak di Surabaya saat ini adalah Night Runner yang tergabung dalam komunitas INDORUNNERS Surabaya. Kebanyakan anggota di komunitas ini senang dan enjoy ikut dalam berbagai kegiatan yang diadakan karena selain bisa menyehatkan tubuh, juga dimanfaatkan untuk mendapatkan berbagai kesempatan baik dalam hal bisnis, pengembangan diri dan hal lainnya.
Karena manusia tidak bisa hidup secara individual, butuh campur tangan dari orang lain. Maka dari itu dengan berorganisasi, berinteraksi dengan banyak orang akan membantu kita untuk membuka wawasan serta menambah pengalaman lebih banyak. Dan tidak kalah penting adalah menjalin silaturahmi :)
chase your dreams, life’s too short to be standing still
kebetulan sy juga salah satu anggota Surabaya ECC, saling membantu disana dan sy juga belajar banyak tentang bahasa indonesia disini :)
ReplyDelete